Hubungi Kami
Telp. (0341) 871184
07 Jan 2025

Tahun 2024, Produksi Pelabuhan Perikanan Pantai Pondokdadap Didominasi Ikan Pelagis Kecil

Menutup Tahun 2024, Produksi Perikanan Pelabuhan Perikanan Pantai Pondokdadap meraih jumlah volume produksi tertinggi selama lima tahun terakhir. Volume Produksi Perikanan PPP Pondokdadap mencapai 20.050,21 Ton pada tahun 2024, meningkat sekitar 10% jika dibandingkan dengan volume produksi pada tahun sebelumnya yang mencapai 18.257,78 Ton. Jika dibandingkan dengan kondisi dinamika volume produksi selama lima tahun terakhir, volume produksi perikanan mengalami peningkatan yang signifikan pasca-COVID Dimana pada tahun 2020 hingga 2022, produksi perikanan PPP Pondokdadap terlihat melemah.

Selengkapnya Humas UPT PPP Pondokdadap
23 Des 2024

Perhatikan! Inilah Jenis-jenis Ikan Laut yang DIlindungi dan Ditemukan di Perairan Malang

Perairan laut Malang Selatan memiliki kekayaan dan keanekaragaman sumberdaya hayati yang cukup melimpah. Hal ini tercermin dari beragamnya hasil laut yang ditangkap dan didaratkan oleh nelayan Malang Selatan, baik oleh nelayan industry maupun oleh nelayan lokal (artisanal). Kekayaan dan keanekaragaman sumber daya hayati laut ini patutnya dijaga dan dilestarikan untuk keberlanjutan pemanfaatannya. Salah satu Upaya dalam menjaga keberadaan keragaman jenis ikan yang ada di Peraira Laut Malang Selatan adalah dengan cara melindungi sumberdaya tersebut agar tidak punah. Selain itu, pelestarian ekosistem tempat ikan laut hidup juga menjadi faktor penting dalam menjaga keberadaannya di alam.

Selengkapnya Humas UPT PPP Pondokdadap
14 Nov 2024

Tuna PPP Pondokdadap Memeriahkan Stand DKP Provinsi Jatim pada Pameran Inovasi Pelayanan Publik

Seekor ikan tuna terlhat menghiasi stand Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Jawa Timur pada Pameran Inovasi Publik Berdampak. Ikan tuna dari jenis tuna mata besar (Thunnus obesus) ini merupakan hasil tangkapan nelayan PPP Pondokdadap yang ditangkap menggunakan alat tangkap pancing ulur di Wilayah Pengelolaan Perikanan (WPP) 573 (Samudera Hindia). Ikan seberat 79 Kg ini memberikan atraksi tersendiri bagi para pengunjung yang penasaran. Sebab menurut mereka, belum pernah para pengunjung tersebut menjumpai ikan tuna sebesar ini secara langsung, sehingga tak sedikit juga yang kemudian melakukan swafoto di depan ikan tuna yang dipajang pada stand DKP Provinsi Jatim ini.

Selengkapnya Humas UPT PPP Pondokdadap
05 Nov 2024

Produk Hasil Laut UPT PPP Pondokdadap Memeriahkan Bazaar Murah Bakorwil Malang

Unit Pelaksana Teknis Pelabuhan Perikanan Pantai Pondokdadap turut memeriahkan bazaar murah yang bertempat di Kantor Bakorwil III Malang. Adapun Bazaar murah ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan Festival Nawa Bumi Nitimira dalam rangka Hari Jadi Provinsi Jawa Timur yang ke-79. Dalam kegiatan yang dilaksanakan selama tiga hari tersebut, UPT PPP Pondokdadap beserta UPT BAPL Bangil, UPT PMP2KP Surabaya dan IPB Punten memasarkan produk hasil perikanan dan olahan ikan yang ada dari masing-masing wilayah kerjanya.

Selengkapnya Humas UPT PPP Pondokdadap
09 Okt 2024

Tagging Ikan Tuna Sirip Biru Selatan: Wujud Nyata Kepatuhan PPP Pondokdadap terhadap RFMO

Petugas operasional UPT PPP Pondokdadap melaksanakan tagging pada ikan tuna sirip biru selatan (Thunnus maccoyii) yang didaratkan pada Hari Kamis 10 Oktober 2024. Pemberian tagging kepada ikan tuna sirip biru selatan ini merupakan tindak lanjut dari kunjungan Dit. PSDI pada September lalu, yang menganjurkan PPP Pondokdadap untuk memasang tagging pada ikan tuna sirip biru yang didaratkan, sehingga ketertelusuran (Traceability) ikan yang ditangkap memiliki kejelasan.

Selengkapnya Humas UPT PPP Pondokdadap
10 Sep 2024

Tuna Sirip Biru Pertama di Tahun 2024 Mendarat di PPP Pondokdadap

Seekor Tuna Sirip Biru Selatan (Thunnus maccoyii) mendarat pagi ini (10/09) di dermaga Unit Pelaksana Teknis Pelabuhan Perikanan Pantai Pondokdadap. Ikan tuna seberat 90 Kg ini didaratkan oleh Kapal Wahyu Reski 01 yang melaksanakan operasi penangkapan di Samudera Hindia Selatan Jawa. Ikan tuna ini menjadi ikan tuna sirip biru pertama yang didaratkan di PPP Pondokdadap. Setiap tahunnya, Tuna sirip biru selatan sendiri didaratkan di PPP Pondokdadap namun dalam jumlah yang cukup kecil. Pada tahun 2023, hanya kurang dari sepuluh ekor tuna sirip biru selatan yang didaratkan di PPP Pondokdadap.

Selengkapnya Humas UPT PPP Pondokdadap
22 Agus 2024

Mantap! Strike Sambaran Ikan Salem di Dermaga PPP Pondokdadap

Selama beberapa minggu ini, sedari pagi, dermaga PPP Pondokdadap sudah dipenuhi oleh para penghobi memancing. Para pemancing ini berjajar di pinggiran dermaga, menata alat pancing mereka sedemikian rupa dan berharap untuk sambaran strike segera mereka dapatkan. Memang, selama beberapa hari terakhir, gerombolan ikan salem (Scomber australasicus) berukuran 5-15 cm merapat di kaki-kaki dermaga PPP Pondokdadap. Hal ini tentunya membawa berkah tersendiri bagi masyarakat local ataupun pemancing yang berasal dari daerah lain di Malang Raya.

Selengkapnya Humas UPT PPP Pondokdadap
04 Agus 2024

Mengolah Stik Ikan Tuna Ala Dharma Wanita UPT PPP Pondokdadap

Dharma Wanita Persatuan UPT PPP Pondokdadap mengadakan pertemuan rutin pada tanggal 26 Juli 2024 dengan agenda membuat makanan ringan yaitu Stik Ikan Tuna yang dalam agenda tersebut dipandu oleh Ibu Erna Edi Suryan, anggota DWP UPT PPP Pondokdadap. Pertemuan diawali dengan sambutan oleh Ibu Hawa Budi Setyono. Dalam sambutannya, Ibu Hawa menyampaikan apresiasinya kepada anggota Dharma Wanita Persatuan UPT PPP Pondokdadap karena telah meluangkan waktu mereka untuk menghadiri pertemuan rutin bulan ini. Ibu Hawa juga menghimbau kepada ibu-ibu anggota Dharma Wanita Persatuan UPT PPP Pondokdadap untuk tetap konsisten dan rutin menghadiri pertemuan-pertemuan selanjutnya. Selain itu, diharapkan ibu-ibu untuk berperan aktif dalam kegiatan Dharma Wanita Persatuan seperti berbagi ilmu membuat Stik Ikan Tuna seperti yang tercantum dalam agenda pertemuan ini.

Selengkapnya DWP UPT PPP Pondokdadap
18 Jul 2024

Hasil Uji Formalin: Ikan Tuna PPP Pondokdadap Negatif Formalin

Petugas mutu Unit Pelaksana Teknis Pelabuhan Perikanan Pantai Pondokdadap melaksanakan uji formalin terhadap sample ikan tuna yang didaratkan di PPP Pondokdadap. Pada pengujian sampel ikan tuna sirip kuning yang dilaksanakan pada Hari Kamis 18 Juli menunjukkan bahwa ikan tuna yanq didaratkan di PPP Pondokdadap negatif dari zat berbahaya formalin. Hal ini dapat dilihat dari hasil warna reaksi sampel ketika diuji yang menunjukkan warna orange gelap dengan nilai 0,6. Dengan demikian, hasil analisis menunjukkan bahwa kadar formaldehid yang ada di daging ikan mencapai 12mg/L, dimana standar formaldehid alami dalam ian segar menurut Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) adalah 20 mg/L. Hasil pembacaan formalin dimungkinkan berasal dari sampel ikan yang telah mengalami kemunduran mutu, sehingga kadar aldehid alami dalam daging ikan meningkat, meski masih di bawah batas aman.

Selengkapnya Humas UPT PPP Pondokdadap
03 Jul 2024

PLTS Tekan Konsumsi Listrik PPP Pondokdadap hingga 65%

Telah genap satu tahun Unit Pelaksana Teknis Pelabuhan Perikanan Pantai Pondokdadap merasakan manfaat adanya Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS). PLTS yang dipasang di atap Aula Katsuwo UPT PPP Pondokdadap oleh Dinas Energi dan Sumberdaya Mineral Provinsi Jawa Timur ini memberikan alternatif pasokan energi yang ramah lingkungan untuk mendukung kegiatan pelayanan kepelabuhanan kepada masyarakat Dusun Sendang Biru. Adanya PLTS berkapasitas 25 kVa juga membantu mengurai masalah pasokan listik yang seringkali masih mengalami pemadaman, sehingga kegiatan pelayanan masih dapat berjalan dengan normal.

Selengkapnya Humas UPT PPP Pondokdadap
01 Jul 2024

Resensi Buku: Panduan Identifikasi Spesies Perikanan Tuna Pelabuhan Perikanan Pantai Pondokdadap

Buku Panduan Identifikasi Spesies: Perikanan Tuna Pelabuhan Perikanan Pantai Pondokdadap menyajikan informasi dasar mengenai jenis-jenis ikan dominan yang tertangkap dan didaratkan di PPP Pondokdadap. Dalam buku ini, jenis ikan yang disajikan dibagi menjadi beberapa kategori, yakni kategori tuna yang menjadi hasil produksi utama di PPP Pondokdadap, kategori ikan berparuh yang juga memiliki nilai ekonomis penting, serta kategori ikan lain yang merupakan hasil tangkap samping (bycatch) dari perikanan tuna di PPP Pondokdadap.

Selengkapnya Humas UPT PPP Pondokdadap
12 Jun 2024

Lima dari Delapan Jenis Tuna di Dunia Dijumpai Di Pondokdadap, Apa Saja?

Hingga saat ini, dunia ilmiah mengenali delapan jenis ikan tuna sejati (Thunnus sp.), yakni Albakor (T. alalunga), Tongkol awu-awu (T. tonggol), Tuna sirip hitam (T. atlanticus), Tuna mata besar (T. obesus), Tuna sirip kuning (T. albacares), Tuna sirip biru selatan (T. maccoyii), Tuna sirip biru pasifik (T. orientalis), dan Tuna sirip biru atlantik (T. thynnus). Dari kedelapan jenis tuna sejati yang disebutkan, hanya tiga jenis, yakni Tuna sirip biru pasifik, Tuna sirip biru atlantik, dan tuna sirip hitam yang tidak ditemukan di PPP Pondokdadap. Sementara, lima jenis lainnya ditemukan didaratkan di PPP Pondokdadap.

Selengkapnya Humas UPT PPP Pondokdadap